Corporate Identity Pada Praktek Dokter Gigi TW Dental Care Berbasis Website

Authors

  • I Putu Widyadana Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM BALI
  • Luh Made Yulyantari Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM BALI
  • edwar Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM BALI

Keywords:

Metode Development Life Cycle, TW Dental Care, Pengembangan Corporate Identity, Website

Abstract

Praktek Dokter Gigi TW Dental Care merupakan tempat praktek yang beroperasi di bidang perawatan kesehatan gigi dan mulut, Praktek Dokter Gigi TW Dental Care beralamat di jalan Tegal Wangi No.68, Sesetan, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali. Tempat praktek ini sudah berdiri sejak tahun 2012. Kurang maksimalnya dalam pengelolaan identitas tempat praktek, seperti halnya belum adanya penggunaan seragam untuk staf, desain kartu nama yang kurang menarik, tidak memiliki website untuk menjangkau pasar yang lebih luas dan beberapa hal lainnya membuat TW Dental Care sedikit yang mengetahui. Corporate identity merupakan solusi yang tepat untuk mengatasi permasalahan tersebut, dimana nantinya produk yang dihasilkan berupa brandbook, video company profile, dan website. Metode yang digunakan adalah metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) dengan pengujian menggunakan metode kuesioner. Pada proses pengujian menggunakan metode kuesioner memperoleh presentase rata-rata sebesar
84,6% yang termasuk kedalam kategori grade A atau sangat baik

Downloads

Published

2023-11-23

How to Cite

I Putu Widyadana, Luh Made Yulyantari, & edwar. (2023). Corporate Identity Pada Praktek Dokter Gigi TW Dental Care Berbasis Website. Seminar Hasil Penelitian Informatika Dan Komputer (SPINTER) | Institut Teknologi Dan Bisnis STIKOM Bali, 393–398. Retrieved from https://spinter.stikom-bali.ac.id/index.php/spinter/article/view/92