Sistem Informasi Manajemen Beban Kerja Mitra Statistik Pada Badan Pusat Statistik Kabupaten Badung
Abstract
Badan Pusat Statistik (BPS) adalah lembaga pemerintah non-kementerian yang bertanggung jawab untuk menyediakan data penting melalui kegiatan sensus dan survei. Pada tahun 2024, BPS mengeluarkan Peraturan Nomor 115 yang mengatur standar biaya kegiatan statistik, membatasi honor petugas, dan menjadi dasar pengelolaan beban kerja. BPS Kabupaten Badung berusaha mengelola beban kerja dan menetapkan kontrak mitra setiap bulannya, namun proses ini masih dilakukan secara terpisah dan tidak terintegrasi dalam satu sistem. Pengelolaan beban kerja dilakukan menggunakan aplikasi spreadsheet tanpa validasi otomatis, sementara pembuatan kontrak bulanan dikompilasi per mitra statistik, yang menyebabkan inefisiensi dan risiko kesalahan manusia. Berdasarkan kondisi ini, dikembangkan Sistem Informasi Manajemen Beban Kerja Mitra Statistik berbasis web dengan menggunakan metode pengembangan waterfall, bahasa pemrograman PHP, dan Framework CodeIgniter. Perancangan sistem ini menggunakan UML Use Case Diagram dan Entity Relationship Diagram (ERD) untuk basis datanya. Dengan adanya sistem informasi ini, diharapkan pengelolaan beban kerja dapat dilakukan dengan lebih cepat, efisien, dan terintegrasi, serta meningkatkan efektivitas dalam pengelolaan beban kerja mitra statistik di BPS Kabupaten Badung.