Pemanfaatan Media Sosial Instagram Guna Meningkatkan Brand Awareness UMKM Om’Crepes Dengan Framework SOSTAC
Abstract
Om’Crepes adalah UMKM di bidang kuliner yang didirikan pada tahun 2021, menawarkan produk inovatif berupa crepes dan roti bakar. Meski mendapat respon positif dari pasar lokal, Om’Crepes menghadapi tantangan dalam meningkatkan brand awareness di luar wilayah Padangsambian Kelod. Berdasarkan survei terhadap 30 responden, sebanyak 76,7% tidak mengetahui keberadaan Om’Crepes, menunjukkan perlunya strategi pemasaran yang lebih efektif. Penelitian ini menggunakan framework SOSTAC (Situation, Objectives, Strategy, Tactics, Action, Control) untuk merancang strategi pemasaran digital berbasis Instagram. Optimalisasi profil, pembuatan konten visual yang menarik, serta promosi interaktif melalui polling dan giveaway menjadi fokus utama. Survei menunjukkan bahwa konten promosi diskon dan visual berkualitas tinggi meningkatkan ketertarikan audiens hingga 96,8%. Implementasi strategi ini berhasil meningkatkan jumlah pengikut dari 56 menjadi 71, tayangan konten dari 23 menjadi 3.165, dan interaksi dari 2 menjadi 209 dalam tujuh hari. Hasil ini menunjukkan bahwa kombinasi konten visual, informatif, dan interaktif yang dirancang dengan framework SOSTAC efektif dalam meningkatkan brand awareness Om’Crepes. Strategi ini memberikan landasan untuk pengembangan kampanye pemasaran digital yang lebih luas guna memperkuat posisi Om’Crepes di pasar. .Downloads
Published
2025-03-25
How to Cite
Timothy Adam Dangga Uma, Ni Wayan Cahya Ayu Pratami, & Azman Maricar. (2025). Pemanfaatan Media Sosial Instagram Guna Meningkatkan Brand Awareness UMKM Om’Crepes Dengan Framework SOSTAC. Seminar Hasil Penelitian Informatika Dan Komputer (SPINTER) | Institut Teknologi Dan Bisnis STIKOM Bali, 2(1), 1069–1074. Retrieved from https://spinter.stikom-bali.ac.id/index.php/spinter/article/view/743
Issue
Section
Articles