Corporate Identity Showroom Andika Motor Berbasis Multimedia

Authors

  • Ngurah Andika Kerta Sawitra Institut Teknologi dan Bisnis Stikom Bali
  • I Ketut Dedy Suryawan
  • Ni Wayan Setiasih

Keywords:

Identitas Perusahaan, Multimedia Development Life Cycle, MDLC, Multimedia Development Life Cycle (MDLC), Usability

Abstract

Dalam persaingan bisnis otomotif yang ketat, identitas perusahaan menjadi kunci dalam memenangkan hati konsumen. Showroom Andika Motor, yang bergerak dalam penjualan mobil bekas di Denpasar, Bali, menghadapi tantangan dalam menarik minat konsumen dan bersaing dengan perusahaan yang memiliki identitas lebih kuat. Kendala utama showroom ini meliputi lokasi yang kurang strategis, minimnya identitas visual, dan kehadiran yang lemah di media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan identitas perusahaan Showroom Andika Motor melalui pembuatan logo, akun media sosial, brand book, video iklan company profile, dan website menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Tahapan MDLC mencakup Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing, dan Distribution. Pengujian sistem dilakukan menggunakan metode black box testing, dan hasilnya menunjukkan bahwa semua fitur berfungsi sesuai spesifikasi. Evaluasi dengan System Usability Scale (SUS) mendapatkan skor rata-rata 88, menunjukkan tingkat usability yang sangat tinggi. Hasil penelitian dapat meningkatkan brand equity Showroom Andika Motor, menarik lebih banyak konsumen, memberikan keunggulan kompetitif, serta memperluas pasar dan meningkatkan daya jual. Identitas yang kuat akan membantu showroom dalam menarik pelanggan baru dan mempertahankan loyalitas pelanggan yang ada.

Downloads

Published

2024-10-23

How to Cite

Ngurah Andika Kerta Sawitra, I Ketut Dedy Suryawan, & Ni Wayan Setiasih. (2024). Corporate Identity Showroom Andika Motor Berbasis Multimedia. Seminar Hasil Penelitian Informatika Dan Komputer (SPINTER) | Institut Teknologi Dan Bisnis STIKOM Bali, 1(3), 102–107. Retrieved from https://spinter.stikom-bali.ac.id/index.php/spinter/article/view/488