Perancangan Sistem Informasi Geografis (SIG) Pelayanan Kesehatan di Wilayah Badung

Authors

  • Rahmad Hidayat ITB STIKOM Bali
  • Wayan Andrika Putera
  • I Putu Agus Eka Yatna Cipta

Keywords:

SIG, Badung, Masyarakat, Pelayanan

Abstract

Sistem Informasi Geografis (SIG) adalah bidang ilmu yang mempelajari aspek geografis bumi dan dapat diterapkan di berbagai sektor, seperti kemiliteran, kedokteran, pendidikan, dan pertanian. Secara umum, SIG bermanfaat dalam memberikan informasi yang mendekati realitas, memprediksi hasil, serta membantu perencanaan strategis. Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang dan mengembangkan SIG untuk layanan kesehatan di Badung. Penelitian ini menggunakan metode Waterfall dalam pengembangan sistem. Sistem yang dirancang dan dibangun menggunakan bahasa pemrograman HTML, PHP, Javascript, dan Kotlin untuk mengelola proses reservasi online di rumah sakit, apotek, dan puskesmas di Badung. Berdasarkan kuesioner yang dibagikan kepada masyarakat, terdapat 18 responden yang memberikan penilaian terhadap aplikasi dan situs web yang dibuat, dengan kriteria penilaian meliputi Baik, Cukup, dan Kurang. Hasilnya, 88,9% responden memberikan penilaian Baik, dan 11,1% menilai Cukup. Dengan demikian, sistem ini diterima dengan baik oleh masyarakat.

Downloads

Published

2024-10-23

How to Cite

Rahmad Hidayat, Wayan Andrika Putera, & I Putu Agus Eka Yatna Cipta. (2024). Perancangan Sistem Informasi Geografis (SIG) Pelayanan Kesehatan di Wilayah Badung. Seminar Hasil Penelitian Informatika Dan Komputer (SPINTER) | Institut Teknologi Dan Bisnis STIKOM Bali, 1(3), 599–604. Retrieved from https://spinter.stikom-bali.ac.id/index.php/spinter/article/view/467