Aplikasi Arisan Motor Berbasis Web Studi Kasus: Koperasi Bayu Adi Sedana Di Badung
Keywords:
aplikasi, arisan, koperasi bayu adi sedana, waterfallAbstract
Koperasi Bayu Adi Sedana memiliki beberapa masalah seperti pencatatan data anggota, pencatatan history pembayaran masih menggunakan buku yang dirancang khusus untuk mencatat data anggota dan history pembayaran menyebabkan terjadinya kesalahan update data pembayaran pada buku anggota. Pengundian masih menggunakan bola yang bertuliskan angka dimana pada saat pengundian sering terjadi pengulangan karena angka yang muncul tidak sesuai dengan persyaratan pengundian sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mendapatkan satu pemenang yang mendapatkan arisan. Tidak adanya notif atau pesan kepada seluruh anggota untuk mewajibkan anggota melakukan pembayaran sebelum tanggal dilaksanakannya pengundian menyebabkan anggota sering terlambat bayar dan berpengaruh terhadap pengundian yang berlangsung. Metode yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah metode Waterfall. Bahasa pemograman yang digunakan adalah PHP dengan framework Codeigniter dan editor yang digunakan adalah Sublime Text. Tampilan yang digunakan adalah Bootstrap Admin. Database yang di
gunakan adalah MySQL. Aplikasi arisan motor ini digunakan oleh anggota arisan dan pegawai. Dengan adanya aplikasi arisan motor berbasis web ini diharpkan dapat memfasilitasi orang yang terkait dengan diperusahaan dalam melaksanakan kegiatan arisan.