Corporate Identity Espa Yeh Panes Penatahan Sebagai Media Promosi

Authors

  • I Gusti Gde Putu Nanda Pramana Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM BALI
  • Luh Made Yulyantari Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM BALI
  • I Gede Putu Adhitya Prayoga Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM BALI

Keywords:

Corporate Identity, Espa Yeh Panes Penatahan, Brandawareness, website, brandbook

Abstract

Industri pariwisata Pulau Bali merupakan salah satu penyumbang devisa terbesar di Indonesia. Setiap perusahaan harus membangun brand awareness agar dapat bertahan dalam persaingan usaha, yang dapat dilakukan dengan menciptakan ciri khas atau identitas perusahaan (corporate identity). Corporate identitiy menjadi pembeda perusahaan dengan perusahaan lain, terutama yang sejenis agar lebih diingat oleh masyarakat. Upaya yang dilakukan pengelola Espa Yeh Panes Penatahan untuk membangun brandawareness masih kurang maksimal. Media promosi utama yang digunakan, yaitu Facebook dan blog tidak up-to-date. Identitas logo Espa Yeh Panes Penatahan tidak dibuat dengan memperhatikan aspek estetika, makna, dan sejarah tempat wisata. Selain itu, adanya perubahan identitas nama yang digunakan, dari sebelumnya Yeh Panes Hot Spring Resort menjadi Espa Yeh Panes Penatahan, juga belum diperkenalkan sehingga menghambat pengelola dalam proses promosi. Melalui penelitian ini, penulis melakukan perancangan corporate identity Espa Yeh Panes Penatahan, meliputi perancangan logo agar sesuai dengan identitas baru, perancangan brandbook sebagai pedoman perusahaan, perancangan video company profile untuk menyampaikan informasi fasilitas perusahaan kepada masyarakat, dan perancangan website sebagai wadah informasi yang update serta terpecaya. Tujuan perancangan ini adalah untuk mengenalkan wisata Espa Yeh Panes Penatahan kepada wisatawan melalui promosi dan meningkatkan brandawareness.

Downloads

Published

2023-11-23

How to Cite

I Gusti Gde Putu Nanda Pramana, Luh Made Yulyantari, & I Gede Putu Adhitya Prayoga. (2023). Corporate Identity Espa Yeh Panes Penatahan Sebagai Media Promosi. Seminar Hasil Penelitian Informatika Dan Komputer (SPINTER) | Institut Teknologi Dan Bisnis STIKOM Bali, 476–481. Retrieved from https://spinter.stikom-bali.ac.id/index.php/spinter/article/view/106